Berita

Cegah Gangguan Kamtibmas, Koramil 1406-04/Belawa Intensifkan Siskamling Bersama Elemen Masyarakat

WAJO, INFOUPDATE – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Koramil 1406-04/Belawa melaksanakan kegiatan patroli dan siskamling bersama Komponen Cadangan (Komcad), Pemuda Panca Marga (PPM), serta tokoh masyarakat di wilayah Kabupaten Wajo, Minggu (25/1/2026).

Kegiatan patroli cipta kondisi tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 1406-04/Belawa, Lettu Inf Muh Nawir. Sasaran patroli difokuskan pada sejumlah tempat umum dan titik-titik keramaian warga guna memastikan situasi tetap aman, tertib, dan kondusif.

Lettu Inf Muh Nawir menegaskan bahwa kegiatan patroli bersama ini merupakan bentuk sinergi antara TNI dan seluruh komponen masyarakat dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat. Menurutnya, kolaborasi lintas elemen sangat penting untuk mencegah potensi gangguan keamanan sekaligus memperkuat kewaspadaan dini di wilayah binaan.

“Patroli ini bukan hanya sebagai langkah preventif, tetapi juga sebagai wujud kehadiran negara melalui TNI di tengah masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman,” ujarnya.

Selain melakukan pemantauan situasi, personel gabungan juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga agar bersama-sama menjaga ketertiban lingkungan serta meningkatkan kepedulian terhadap keamanan sekitar.

Kegiatan patroli berlangsung dengan aman dan lancar. Kehadiran aparat bersama unsur masyarakat mendapat respons positif dari warga, yang merasa lebih tenang dengan adanya pengawasan langsung di lapangan.

Melalui kegiatan cipta kondisi ini, Koramil 1406-04/Belawa berharap sinergitas antara TNI, Komcad, organisasi kepemudaan, dan tokoh masyarakat semakin solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Wajo, khususnya di wilayah Kecamatan Belawa.

infoupdate.id

Recent Posts

Pemkab Bantaeng Bersama STIKES Panakukang Gelar Simulasi Penanganan Bencana Kebakaran Kapal

BANTAENG, INFOUPDATE — Pemerintah Kabupaten Bantaeng bekerjasama dengan Mahasiswa Program Studi Keperawatan dan D3 Keperawatan…

8 hours ago

Bupati Jeneponto Resmi Lepas Penempatan Armada Damkar di Masing-Masing Wilayah Kecamatan

JENEPONTO, INFOUPDATE – Bupati Jeneponto H. Paris Yasir, SE, MM secara resmi melepas penempatan armada…

8 hours ago

Koramil 1406-10/Pitumpanua Gelar Karya Bhakti Pembersihan Pantai di Kelurahan Siwa

WAJO, INFOUPDATE - Koramil 1406-10/Pitumpanua yang dipimpin oleh Sertu Yamran bersama warga melaksanakan kegiatan Karya…

1 day ago

Bupati Wajo Andi Rosman Kembali Torehkan Prestasi Nasional UHC 2026

SENGKANG, INFOUPDATE - Prestasi di bidang pelayanan kesehatan kembali diraih Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo bertajuk…

2 days ago

Bupati Bantaeng Hadiri Panen Perdana Penangkaran Padi Genjah dan Jagung Hasil Kolaborasi dengan Unhas

BANTAENG, INFOUPDATE – Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri kegiatan Panen Perdana Penangkaran Padi…

2 days ago

UNIMEN Launching PMB 2026 Sekaligus Serahkan Beasiswa Internal Rp 1,05 Milyàr

ENREKANG, INFOUPDATE - Universitas Muhammadiyah Enrekang (UNIMEN) menggelar launching Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun 2026…

2 days ago