Berita

Elbert Makbul Amin, ST., Dorong Transformasi Terminal Regional Daya Menuju Kota Sehat 2025

INFOUPDATE, MAKASSAR,- Kota Makassar kembali menunjukkan keseriusannya dalam mewujudkan kota yang sehat, modern, dan berdaya saing. Hal ini terlihat dari kunjungan Tim Validasi Nasional Kota Sehat 2025 ke Terminal Regional Daya, salah satu lokus utama dalam tatanan lalu lintas dan transportasi.

Dalam peninjauan lapangan, tim melihat langsung berbagai langkah nyata yang dilakukan untuk menghadirkan fasilitas transportasi yang aman, tertib, sehat, dan ramah masyarakat. Terminal tidak lagi dipandang sekadar simpul mobilitas, tetapi juga sebagai ruang publik yang memberi dampak besar terhadap kualitas hidup warga kota.

Kegiatan ini dilanjutkan dengan Focus Discussion Group (FDG) di Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Anging Mammiri, yang mempertemukan lintas sektor pemangku kepentingan. Forum strategis ini menjadi wadah kolaborasi, menyatukan visi bersama demi terwujudnya Kota Sehat.Sabtu (4/10/2025).

Direktur Utama Perumda Terminal Makassar Metro, Elbert Makbul Amin, ST menegaskan komitmennya dalam mendukung transformasi kota melalui perbaikan layanan terminal.

“Partisipasi kami dalam kegiatan Kota Sehat Tingkat Nasional 2025 adalah bukti nyata komitmen Perumda Terminal Makassar Metro untuk terus menghadirkan terminal yang bersih, tertib, dan nyaman bagi masyarakat. Kami percaya terminal bukan hanya pusat mobilitas, melainkan ruang publik yang berperan penting dalam meningkatkan kualitas hidup warga. Melalui sinergi dengan pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan, kami siap menjadikan Makassar sebagai kota yang sehat, modern, dan berdaya saing.” katanya

Dengan semangat kebersamaan dan kerja kolektif, Kota Makassar menegaskan langkahnya menuju predikat Kota Sehat Tingkat Nasional 2025. Kehadiran Perumda Terminal Makassar Metro menjadi bukti bahwa transformasi kota sehat tidak hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga hasil kolaborasi seluruh elemen masyarakat.

(Achank)

infoupdate.id

Recent Posts

Serentak se-Sulsel, Gerakan Pangan Murah Bantaeng Dipusatkan Di Tribun Pantai Seruni

BANTAENG, INFOUPDATE - Dalam rangka menstabilkan pasokan dan harga pangan sebagai upaya pengendalian inflasi di…

3 hours ago

Lepas Kontingen Cabor Futsal, Bupati Uji Nurdin Yakin Bantaeng Lolos Babak Kualfikasi

BANTAENG, INFOUPDATE - Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin melepas Kontingen Cabang Olahraga (Cabor) Olahraga…

18 hours ago

Unimen dan Umi Kolaborasi Gelar pendampingan dan Penyuluhan Inovasi Teknologi Trichoderma dan Trichokompos

ENREKANG, INFOUPDATE - Universitas Muhammadiyah Entekang (UNIMEN) dan Universitas Muslim Indonesia ( UMI) Makassar kolaborasi…

18 hours ago

Resmob Polres Bone Tangkap Terduga Pelaku Pembunuhan, Motifnya Tersinggung Ucapan Korban

BONE, INFOUPDATE -  Unit Resmob Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Bone berhasil mengungkap kasus pembunuhan…

18 hours ago

Ketika Kolaborasi Jadi Obat: Kisah ‘Skuad Sehat’ Bantaeng Menembus Panggung Nasional

BANTAENG, INFOUPDATE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bantaeng kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional. Melalui…

1 day ago

HUT ke 61 Tahun, Partai Golkar Bantaeng Gelar Pasar Murah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

BANTAENG, INFOUPDATE - Memperingatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Partai Golkar, jajaran pengurus DPD II…

2 days ago