Berita

Gelar Forum Konsultasi Publik RPJMD 2025-2029, Bupati Jeneponto Tegaskan Pembagunan Terarah dan Terukur

JENEPONTO, INFOUPDATE.ID –Pemerintah Kabupaten Jeneponto menggelar Forum Konsultasi Publik dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2025–2029.

Kegiatan ini dilaksanakan di ruang pola panrannuata Kantor Bupati Jeneponto, Jumat, 23 Mei 2025. Dimana di Buka Langsung oleh Bupati Paris Yasir.

Forum ini dihadiri oleh seluruh perangkat daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Jeneponto. Tujuannya adalah untuk memperkuat koordinasi, menyamakan persepsi, serta menghimpun masukan teknis dari setiap OPD guna menyempurnakan rancangan awal dokumen RPJMD 2025–2029.

Bupati Paris Yasir menegaskan pentingnya forum ini sebagai landasan strategis dalam menyusun dokumen perencanaan pembangunan lima tahunan yang terarah dan terukur.

“RPJMD merupakan pijakan utama bagi kita dalam menentukan arah kebijakan dan prioritas pembangunan daerah. Oleh karena itu, sinergi antarsektor sangat dibutuhkan agar dokumen ini benar-benar mencerminkan kebutuhan dan potensi daerah,” ujarnya dalam sambutanya.

Kegiatan berlangsung secara dinamis, ditandai dengan diskusi dan penyampaian pandangan dari berbagai perangkat daerah terhadap rancangan awal RPJMD. Hasil dari forum ini akan menjadi bahan penting dalam penyempurnaan dokumen sebelum dilanjutkan ke tahapan berikutnya sesuai ketentuan perundang-undangan.

Pemerintah Kabupaten Jeneponto berkomitmen untuk menyusun RPJMD yang responsif terhadap tantangan pembangunan dan mampu menjawab kebutuhan masyarakat secara tepat sasaran, melalui kontribusi aktif seluruh perangkat daerah.

infoupdate.id

Recent Posts

Pemkab Bantaeng Bersama STIKES Panakukang Gelar Simulasi Penanganan Bencana Kebakaran Kapal

BANTAENG, INFOUPDATE — Pemerintah Kabupaten Bantaeng bekerjasama dengan Mahasiswa Program Studi Keperawatan dan D3 Keperawatan…

13 hours ago

Bupati Jeneponto Resmi Lepas Penempatan Armada Damkar di Masing-Masing Wilayah Kecamatan

JENEPONTO, INFOUPDATE – Bupati Jeneponto H. Paris Yasir, SE, MM secara resmi melepas penempatan armada…

13 hours ago

Koramil 1406-10/Pitumpanua Gelar Karya Bhakti Pembersihan Pantai di Kelurahan Siwa

WAJO, INFOUPDATE - Koramil 1406-10/Pitumpanua yang dipimpin oleh Sertu Yamran bersama warga melaksanakan kegiatan Karya…

1 day ago

Bupati Wajo Andi Rosman Kembali Torehkan Prestasi Nasional UHC 2026

SENGKANG, INFOUPDATE - Prestasi di bidang pelayanan kesehatan kembali diraih Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo bertajuk…

2 days ago

Bupati Bantaeng Hadiri Panen Perdana Penangkaran Padi Genjah dan Jagung Hasil Kolaborasi dengan Unhas

BANTAENG, INFOUPDATE – Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin menghadiri kegiatan Panen Perdana Penangkaran Padi…

2 days ago

UNIMEN Launching PMB 2026 Sekaligus Serahkan Beasiswa Internal Rp 1,05 Milyàr

ENREKANG, INFOUPDATE - Universitas Muhammadiyah Enrekang (UNIMEN) menggelar launching Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun 2026…

2 days ago