Categories: BeritaHeadlinenews

Kabupaten Jeneponto Siap Hadapi Verifikasi Kabupaten/Kota Sehat

JENEPONTO, INFOUPDATE.ID — Pemerintah Kabupaten Jeneponto terus menunjukkan komitmennya dalam pembangunan manusia melalui penyelenggaraan Rapat Koordinasi Sinergitas dan Harmonisasi Bidang Pembangunan Manusia, yang menjadi bagian penting dari persiapan Verifikasi Lanjutan Kabupaten/Kota Sehat Tahun 2025.

Kegiatan strategis ini berlangsung di Aula Kalabbirang, Rumah Jabatan Bupati Jeneponto, dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan. Hadir langsung Bupati Jeneponto H. Paris Yasir, Ketua Forum Kabupaten/Kota Sehat, Salmawati Paris, Kepala Bappeda, Alfian Afandy Syam, para kepala OPD, camat, lurah, kepala desa, serta undangan lainnya.

Dalam laporan pelaksana kegiatan, Kepala Bappeda, Alfian Afandy Syam mengungkapkan bahwa Kabupaten Jeneponto dijadwalkan akan menghadapi verifikasi lanjutan dari Tim Penilai Pusat pada tanggal 14 Agustus 2025. Verifikasi ini merupakan lanjutan dari rangkaian aksi yang telah dilaporkan melalui aplikasi penilaian Kabupaten/Kota Sehat.

“Verifikasi ini adalah momen penting untuk menunjukkan bahwa kita serius dan konsisten dalam mewujudkan lingkungan yang sehat dan berkelanjutan,” ujarnya.

Senada dengan itu, Ketua Forum Kabupaten/Kota Sehat, Salmawati Paris, menekankan bahwa program Kabupaten/Kota Sehat tidak hanya sekadar kegiatan seremonial atau administratif, tetapi mencerminkan komitmen kolektif untuk menciptakan tatanan kehidupan masyarakat yang bersih, aman, nyaman, dan sehat.

“Ini bukan tentang penilaian semata, tapi soal tanggung jawab moral kita kepada masyarakat. Perlu sinergi lintas sektor dan konsistensi dalam tindakan,” tegasnya.

Bupati Jeneponto, Paris Yasir, dalam arahannya memberikan apresiasi atas kerja keras seluruh elemen yang telah berkontribusi. Ia menyampaikan bahwa pembangunan manusia merupakan prioritas utama pemerintah daerah dalam mewujudkan daerah yang lebih maju dan berdaya saing.

“Kabupaten/Kota Sehat adalah cerminan dari kualitas hidup masyarakat kita. Saya mengajak seluruh jajaran perangkat daerah hingga tingkat desa untuk terus bersinergi dan berinovasi demi kesejahteraan masyarakat,” kata Bupati.

Rapat koordinasi ini diharapkan dapat memperkuat konsolidasi lintas sektor dan meningkatkan kesiapan Kabupaten Jeneponto dalam menghadapi proses verifikasi, sekaligus menjadikan momentum ini sebagai titik tolak menuju masyarakat yang lebih sehat, tangguh, dan produktif.

infoupdate.id

Recent Posts

Dukung Gerakan Peduli Stunting, Bupati Bantaeng Hadiri Gerakan Gemar Makan Telur

BANTAENG, INFOUPDATE - Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin, berbaur dengan 400 siswa yang terdiri…

5 minutes ago

DPRD Wajo Apresiasi Inovator Daerah, Wakil Ketua Andi Merly Serahkan Penghargaan Kompetisi Inovasi 2025

WAJO, INFOUPDATE – Wakil Ketua I DPRD Wajo, Andi Merly Iswita menghadiri acara penganugerahan kepada…

2 hours ago

Sejumlah Anak Sekolah Dasar di Kabupaten Wajo Mual dan Muntah Diduga Setelah Konsumsi MBG

SENGKANG, INFOUPDATE - Sejumlah Siswa - siswi Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Wajo mengalami mual…

8 hours ago

Serentak se-Sulsel, Gerakan Pangan Murah Bantaeng Dipusatkan Di Tribun Pantai Seruni

BANTAENG, INFOUPDATE - Dalam rangka menstabilkan pasokan dan harga pangan sebagai upaya pengendalian inflasi di…

12 hours ago

Lepas Kontingen Cabor Futsal, Bupati Uji Nurdin Yakin Bantaeng Lolos Babak Kualfikasi

BANTAENG, INFOUPDATE - Bupati Bantaeng, M. Fathul Fauzy Nurdin melepas Kontingen Cabang Olahraga (Cabor) Olahraga…

1 day ago

Unimen dan Umi Kolaborasi Gelar pendampingan dan Penyuluhan Inovasi Teknologi Trichoderma dan Trichokompos

ENREKANG, INFOUPDATE - Universitas Muhammadiyah Entekang (UNIMEN) dan Universitas Muslim Indonesia ( UMI) Makassar kolaborasi…

1 day ago