Berita  

Launching PMB 2026, UNIMEN Siap Sambut Calon Mahasiswa Baru

ENREKANG, INFOUPDATE
Universitas Muhammadiyah Enrekang (UNIMEN) menggelar launching Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun 2026 di Aula Kampus I UNIMEN dengan menghadirkan para Kepala SMA/SMK sederajat, Selasa 20/1/2026.

Launching ini merupakan tahapan awal dalam memulai proses penerimaan calon mahasiswa baru UNIMEN untuk tahun akademik 2026/2027.

Kegiatan dihadiri Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah X Sulawesi Selatan, Tien Suharti, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Enrekang, Hamka dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab.Enrekang yang diwakili oleh Kasubag TU, Muhammad Basir.

Menurut Kepala Lembaga Pengembangan Institusi dan Promosi (LPIP), Dr. Baharuddin kegiatan launching penting dilaksanakan sebagai alarm bahwa UNIMEN sudah siap untuk menjemput para calonl mahasiswa.

“Hari ini kita launching, selanjutnya akan diusul dengan agenda lain, misalnya sosialisasi ke sekolah-sekolah. Targetnya sebelum ramadhan rampung,”katanya.

Baharuddin menjelaskan, selain sosialisasi langsung ke sekolah- sekolah pihaknya juga akan mengoptimalkan layanan promosi yang lain melalui jejarin kerjasama.

“Misalnya Persarikatan Muhammadiyah atau Forum Muballiq, apalagi ini menjelang bulan sucu ramadhan. Tidak kalah penting juga adalah sosialisasi via media sosial. InsyaaAllah semua akan kita maksimalkan,” sambungnya.

Hal senada disampaikan Tien Suharti, M.Si.selaku Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah X Sulawesi Selatan agar UNIMEN segera menyusun jadwal untuk turun sosialisasi ke sekolah.

“Kampus lain sudah mulai turun, UIMEN jangan ketinggalanĺ. Segera agendakan untuk ketemu langsung adik-adik di sekolah. Ajak mereka gabung dengan menawarkan prodi-prodi favorit,”ujarnya.

Tien Suharti menghimbau agar para mahasiswa dan dosen UNIMEN terus berinovasi demi Kab.Enrekang.
“Hadirlah disekolah dengan inovasi-inovasi terbaru agar adik-adik kita semakin tertarik untuk gabung di UNIMEN,”tegasnya.

Menurutnya UNIMEN akan semakin berkembang dimasa yang akan datang.
Tidak lupa, sebagai Alumni dirinya juga merekomendasikan agar UNIMEN bisa membuka program studi yang sangat diminati sekarang ini, seperti Teknik Mesin, Teknik Alat Berat serta Teknik Komputer.

Sementara Wakil Rektor II UNIMEN, Dr.Elihami menyampaikan bahwa kegiatan launching ini bukan sekedar seremoni tapi bukti bahwa UNIMEN siap mengambil peran dalam memajukan bangsa melalui pengelolaan pendidikan tinggi.

“Kami mengajak seluruh alumni SMA sederajat untuk gabung di UNIMEN. Mari kita naikkan level melalui peningkatan keterampilan dan pengetahuan,”katanya.

Elihami juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mengambil peran solutif dalam menyikapi krisis moral yang terjadi akhir-akhir ini. Sehingga, UNIMEN sebagai lembaga pendidikan bercorak Islam akan berupaya mendidik para generasi (baca:mahasiswa) dengan akhlakul karimah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *